Yuk Hidrasi Kulit Kita dengan AQUA Reflections x Sociolla

 Hi BJ-ers! Welcome to my blog!



Memiliki kulit yang berkilau atau glowing skin merupakan dambaan dari setiap wanita. Siapa sih yang nggak mau punya kulit yang glowing? Pasti semua mau dong punya glowing skin. Untuk mendapatkan glowing skin itu tentunya kulit harus terhidrasi. Bagaimana caranya?  Yaitu dengan menjaga kelembaban, yang dapat diraih dengan cara perawatan kulit dari dalam alias skincare dan juga dengan minum air mineral yang cukup.

Kali ini aku akan kasih informasi menarik nih buat kalian. Sebelumnya kalian sudah tau belum kalau kita perlu minum air minimal 2 liter per harinya? Hayo siapa yang sudah merasa rutin minum air mineral 2 liter per harinya? Jadi, sebenarnya kita itu perlu loh minum air paling tidak 2 liter setiap harinya. Minum air mineral yang cukup itu sangat penting untuk menghidrasi tubuh kita. Hidrasi juga merupakan kata kunci penting dalam perawatan kulit, dengan melengkapi hidrasi dari luar dengan rangkaian produk skincare, hidrasi dari dalam tubuh dengan minum air mineral yang cukup juga sama - sama penting.

Anyway, Sociolla lagi berkolaborasi dengan AQUA Reflection mengeluarkan Special Edition AQUA Reflections x Sociolla yang di desain khusus dengan menggunakan ciri khas dari Sociolla. Kolaborasi ini bertemakan “Hydrate to Radiate” dengan arti yaitu untuk mendapatkan hidrasi kulit yang baik dan seimbang baik dari luar maupun dari dalam tubuh kita. Adapun salah satu langkahnya yaitu dengan cara minum air putih yang bertujuan untuk menghidrasi dari dalam dan anjuran penggunaan skincare yang baik dan tepat untuk menghidrasi dari luar. Nah, di dalam botol AQUA Reflection ini terdapat desain yang dibuat oleh Sociolla dan memiliki ciri khas Sociolla dengan warna pink berupa gambar XOXO yang terinspirasi dari simbol “Batik Kawung” yang dipercaya memiliki makna sebagai “Hati yang Murni”. Nama Kawung sendiri ini berasal dari buah kawung atau dikenal dengan nama buah kolang-kaling yang memiliki daging buah yang berwarna putih dan kulit buah yang keras, oleh karena itu muncul filosofi “Hati yang Murni”.


Kolaborasi AQUA Reflections x Sociolla ini bertujuan untuk menunjukkan bahwa betapa pentingnya rutin minum air berkualitas agar kulit dapat memancarkan kecantikan alaminya. For your information, AQUA Reflections juga berasal dari satu sumber air yang terlindungi dan dikemas dalam botol spesial loh. Selain itu, minum air 2 liter perhari itu juga dapat membantu mengurangi kulit yang kering dan kasar. Begitu pula dengan Sociolla yang hadir dengan ratusan skincare yang dapat membantu kulit terhidrasi dari luar.

 


Produk kolaborasi AQUA Reflections x Sociolla ini sudah tersedia di seluruh Sociolla store. Untuk kalian yang sudah beli ataupun mendapatkan botol limited edition AQUA Reflections x Sociolla, jangan lupa juga scan QR code pada botol untuk mendapatkan kejutan spesial dari QR code tersebut atau kalian juga bisa langsung log in atau sign up SOCO ID dan mendapatkan e-voucher senilai Rp25.000 yang berlaku sampai dengan tanggal 31 Desember 2021.


Selain itu, Sociolla juga punya rekomendasi hydration skincare yang mungkin cocok denganmu yaitu mulai dari Ariul Micellar Water, Fleur de Cupuacu Ultra Nourishing Body Lotion, AHC Hyaluronic Cleansing Foam, Sukin Signature Original Hydrating Mist Toner, dan Mediheal N.M.F AQUAring Ampoule Mask EX, semua produk itu bisa menghidrasi kulit wajah dan tubuh. Mau tau review nya? Yuk simak selengkapnya di bawah ini!



Ariul Micellar Water

Merupakan pembersih make up yang lembut dan tidak perlu dibilas. Ariul Smooth & Pure Micellar Water dapat membersihkan kotoran, debu dan riasan dari wajah secara efektif. Adanya formulasi yang ringan dan lembut sehingga aman bagi kulit untuk pemakaian sehari-hari. Dengan pH 5.6 dapat membantu menormalkan kondisi kulit dan Micellar Plus Solution yang melindungi kulit sekaligus menyediakan kelembaban penuh.


Fleur de Cupuacu Ultra Nourishing Body Lotion

Merupakan body lotion ini dibuat khusus bagi kulit kering dan sangat kering. Formula yang melembabkan dan menutrisi kulit hingga 24 jam. Lotion ini memiliki tekstur berbentuk cream, namun cepat diserap oleh kulit dan tidak lengket. Paraben-free, MIT-free, phenoxyethanol-free, alcohol-free, BHT-free, EDTA-free.


AHC Hyaluronic Cleansing Foam

Merupakan pembersih wajah dalam bentuk gel-to-foam yang diperkaya dengan Hyaluronic Acid yang membersihkan sekaligus melembapkan kulit. Diformulasikan dengan micro Hyaluronic Acid dan Moringa Seed, berfungsi mengangkat residu dan kotoran pada wajah dan membantu mengembalikan kondisi kulit sehat. Aku sendiri, suka banget sama sabun muka ini soalnya bisa membersihkan wajah karena tidak membuat kulit wajah terasa kering.

 
Sukin Signature Original Hydrating Mist Toner

Merupakan toner yang bisa digunakan untuk semua jenis kulit. Toner ini mampu menyegarkan, melembabkan dan menenangkan kulit wajah yang lelah. Dalam kandungannya juga tidak terdapat alkohol. Selain itu, wanginya juga cukup segar loh. Bahan utama toner ini juga bagus untuk menghidrasi kulit dan memberikan efek calming redness karena mengandung Chamomile, rosa damascene flower water (rose water). Setelah menggunakan produk ini, kulit wajahku juga jadi terasa lebih segar dan lembab.


Mediheal N.M.F AQUAring Ampoule Mask EX

Merupakan mask asal Korea yang berfungsi melembabkan, mengontrol sebum dan merawat pori-pori wajah. Sistem air dari N.M.F (Natural Misture Factor) membantu memberikan dan menambahkan kelembaban yang melimpah ke kulit wajah, menjadikan kulit wajah terasa lembab seketika. Produk ini mampu mengecilkan pori-pori, mengontrol produksi sebum, serta memberikan kelembaban ekstra. Penggunaan jangka panjang juga dapat mengatasi alergi yang disebabkan oleh kulit kering. Mask ini cocok banget untuk kulit wajah yang sensitif dan dehidrasi. Selain itu, essence yang terdapat pada mask ini juga banyak sehingga membuat kulit wajah jadi terasa lebih segar dan cerah.

 

Where to Buy

Kalian bisa mendapatkan AQUA Reflections x Sociolla dan berbagai pilihan produk hydration skincare di Sociolla store atau website nya ya.


You can also find Sociolla at :

Website : www.sociolla.com

Instagram : @sociolla



Sekian postingan aku kali ini, semoga bermanfaat buat kalian ya! Jangan lupa untuk comment di bawah ini dan follow blog aku supaya kalian nggak ketinggalan postingan ter-update dari aku. Thank you! And see you on my next review!




With Love,



Ulpah


Instagram | Facebook | Twitter | Youtube


For Business Inquiries:

maryah.ulpah@yahoo.com

 

Comments